Aplikasi CMS

 1. Mengenal Aplikasi CMS

CMS (Content Management System) adalah aplikasi web yang ada didalamnya berisi berbagai macam perangkat (tool) yang memudahkan untuk melakukan pengelolaan situs.

2. Kegunaan Aplikasi CMS

Memberikan kemudahan untuk melakukan proses pengelolaan informasi dalam sebuah situs. CMS juga dapat mempercantik tampilan suatu situs. Kegunaan lain aplikasi CMS adalah:

• Melakukan manajemen data, yaitu dapat menyimpan data dan informasi dan mengambilnya kembali sesuai kebutuhan.

• Mengatur siklus hidup server dengan memberikan fasilitas kepada para penggunanya untuk mengelola bagian atau isi mana saja yang akan ditampilkan, masa/waktu penampilan, dan lokasi penampilan di server.

• Mendukung web templating dan standardisasi dengan menggunakan halaman yang telah disediakan oleh CMS.

• Akuntabilitas, dengan mendukung hak akses kepada penggunanya

• Personalisasi server disesuaikan dengan kebutuhan pengguna.

• Sindikasi, yaitu dengan memberikan kemungkinan kepada semua server untuk membagi data pada server lain.

3. Jenis dan contoh aplikasi CMS

a. Aplikasi CMS mengelola blog, contoh: WordPress.

b. Aplikasi CMS membuat situs pribadi, contoh: Joomla! dan Mambo.

c. Aplikasi CMS membuat toko online atau situs e-commerce, contoh: PrestaShop, Drupal, OpenCart, OsCommerce, dan Magento.

d. Aplikasi CMS membuat forum, contoh: phpBB, bbPress, dan vBulletin.

4. Fitur-fitur aplikasi CMS

Fitur-fitur aplikasi CMS antara lain sebagai berikut.

a. Easy wizard-based install and versioning procedures, yaitu proses instalasi yang mudah dan proses perawatan serta pembaharuan konten.

b. Full template support and customisable template, yaitu fitur untuk melakukan pergantian tampilan dengan memilih atau mengunggah template situs yang kamu sukai.

c. Admin panel with multiple language support, yaitu panel administrator dengan dukungan berbagai bahasa.

d. Content hierarchy with unlimited depth and size, yaitu memiliki tingkatan konten yang tidak terbatas.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

SMP FRATER MAKASSAR